• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Indonesia Simon McMenemy: Timnas Indonesia Harusnya Sudah Tampil Di Piala Asia

Bola

SBOBET
Journalist
Simon McMenemy telah resmi menukangi timnas Indonesia selama dua tahun ke depan. Pelatih asal Skotlandia itu mewujudkan impiannya selama ini, yakni menukangi timMerah-Putih.

PSSI selaku federasi sepakbola Indonesia memberi target supaya McMenemy bisa membawa Indonesia ke peringkat 120 FIFA pada akhir tahun 2020. Selain itu, menjadi juara Piala AFF 2020.

Mantan pelatih Bhayangkara FC tersebut nampaknya sangat optimistis bahwa dirinya bisa mengubah warna sepakbolaGaruda, yang sudah lama kering prestasi dan tampil mengecewakan.

Pilihan Editor

  • Polisi Hentikan Pencarian Emiliano Sala
  • Frenkie De Jong, Johan Cruyff, Dan Rekam Jejak Pemain Belanda Di Barcelona
  • Deloitte Football Money League: 20 Klub Dengan Pemasukan Terbesar 2017/18
  • Kevin-Prince Boateng & Deretan Transfer Aneh Di Era Modern

"Terima kasih kepada PSSI atas kesempatan yang diberikan. Selama dua tahun terakhir, saya melakukan pekerjaan yang tidak mudah bersama Bhayangkara, namun kami bisa meraih apa yang sudah kami rencanakan," tuturnya.

"Suatu kehormatan besar untuk saya mewakili Indonesia sebagai pelatih timnas. Walau saya bukan favorit, atau pilihan beberapa fans, tapi saya jamin tidak akan ada orang yang begitu semangat seperti saya, siap bekerja keras, dan saya akan mewujudkan penantian panjang Indonesia melalui kerja nyata," urainya.

McMenemy menilai semestinya timnas Indonesia bisa menorehkan prestasi serta menjadi kekuatan yang dipandang di Asia. Ia percaya pada kualitas pemain Indonesia, tua dan muda, yang ada saat ini.

"Dalam pandangan saya, Indonesia seharusnya di atas sana, berkompetisi di level tinggi dan sekarang bemain di Piala Asia. Saya percaya saya bisa, karena memiliki modal yang ada. Tinggal bagaimana saya bisa mengolahnya. Memang tidak mudah, menemukan kepingan puzzle saat ini supaya menjadi komplet. Saya harap bisa membuktikan dan mencapai hal itu."

liga indonesia isl, live score, wikipedia, pes 2013, divisi 1, 2014, super, Simon McMenemy: Timnas Indonesia Harusnya Sudah Tampil Di Piala Asia
 
Top